Minggu, 31 Januari 2010

Kata-kata Itali yang berhubungan dengan tempo dan dinamika

Tengkyu Mba Dian, buat referensi na... ^_^

Adagio: sangat lambat, dengan perasaan
Grave : sangat lambat dan sedih
Largo: sangat lambat, luhur dan agung
Lento: sangat lambat dan berhubung-hubungan
Andante: lambat
Largetto: agak lambat
Andantino: lebih cepat sedikit dari andante
Moderato: sedang
Allegro moderato: agak cepat sedikit dari moderato
Allegretto: agak cepat
Allegro: cepat
Animato: agak cepat sedikit dari allegro
Presto: sangat cepat
Vivace: agak cepat sedikit dari allegro

Istilah perubahan tempo dalam kalimat atau bagian lagu:
Accelerando: makin dipercepat
Rittardando: makin melambat
Rittenuto: tiba-tiba melambat
A tempo: kembali ke tempo semula

Arti tambahan pada tempo:
Assai: sangat
Poco: sedikit
Poco a poco: sedikit demi sedikit
Etto: agak
Issimo: sangat ….. sekali

Perubahan dalam kalimat lagu:
Crescendo: makin lama makin keras
Decrescendo: makin lama makin lembut
Messa di voce: mengeras kemudian melembut
Perdendosi: melembut sampai menghilang
Riforsando: crescendo yang kuat
Diminuendo: makin melembut

Istilah-istilah ekspresi:
Con brio: berapi-api dan cemerlang
Cantabile: merdu
Devote: khidmat
Dolce: halus dan manis
Con esspressione: dengan perasaan
Grazioso: indah dan menarik
Con fuoco: dengan berapi-api
Maestoso: luhur dan mulia
Animato: berjiwa
Con spirito: dengan semangat
Con tattoo: merayu
Con tando: dengan bernyanyi
Doloroso: pilu, sedih
Bravura: gagah, perkasa
Amabile: menarik
Briliante: dengan penuh semangat yang berbinar-binar
Cadenza: irama lagu, irama penutup
Calando: berkurang
Cantabile: seperti dinyanyikan
Cantando: dengan bernyanyi
Canto: nyanyian
Capriccioso: berubah-ubah perasaan hatinya
Comodo: enak, nyaman
Con: dengan
Corda: snare
Da capo; dari awal
Da capo sin al segno: dari awal hingga tanda ulang
Deciso: energik
Frodica: heroic, kepahlawanan
Espressivo: penuh tekanan

Istilah lain yang penting:

Accompagnement: pengiring
Ad libitum: sesuka hati
Affetuoso: dengan bergairah
Agitato: bergerak, mengharukan
Allegramente: bangkit
Allentando: ragu-ragu, berkurang, melemah
Al piacere: menurut kesukaan
Amoroso: mesra, penuh kasih sayang
Animoso: bergairah, giat
Appassionato: dengan nafsu, bergairah
Arioso: dengan bernyanyi
Arpeggio: pemutusan akord seperti pada harpha
Attaca: terus keberikutnya
Audace: berani, gagah
Facile: ringan
Fieramente: terburu-buru, menderu
Finale: bagian akhir
Fine: tamat, akhir
Furioso: marah, dengan gelap mata
Giocoso: riang, gembira
Giusto: tepat, pantas
Glissando: dengan meluncur, menggelinding
Grandioso: agung, luar biasa
Gustoso: penuh rasa
Lagrimoso: menangis, mengeluh
Lamentevole: mengeluh sakit/ pedih
Leggier: ringan, bebas, lentur
Morendo: mati
Mosso: bergerak
Passionate: dengan gairah
Rubatto: mencuri waktu
Tempo rubatto: mencuri waktu
Sentiment: perasaan
Sforsando: tiba-tiba kuat sekali

0 komentar:

Posting Komentar